- Advertisement -

Berwisata Ke Museum-Museum Yang Ada di Bandung

Berita Lainnya

BANDUNG, infobdg.com – Jika berwisata di Bandung tidak harus selalu wisata belanja dan wisata alam, di Bandung juga banyak tempat wisata sejarah dan edukasi seperti Museum. Ini adalah beberapa Museum yang ada di Bandung :

Museum Geologi 

images

Museum Geologi terletak di Jalan Dipenogoro No. 57 . Museum ini didirikan pada tanggal 16 Mei 1928,  awalnya gedung ini berfungsi sebagai laboratorium serta tempat penyimpanan hasil penyelidikan geologi dan pertambangan dari berbagai wilayah Indonesia. Tapi pada saat ini bukan hanya sarana penelitian yang ada disana namun ada sarana pendidikan, penyedia berbagai informasi tentang ilmu kebumian, dan menjadi objek pariwisata. Di Museum ini, tersimpan dan dikelola materi-materi geologi, seperti fosil, batuan, mineral. Kesemuanya itu dikumpulkan selama kerja lapangan di Indonesia sejak Tahun 1850.

Museum Konferensi Asia Afrika (KAA)

Museum Konferensi Asia Afrika_1

Museum Konferensi Asia Afrika (KAA) terletak di Jl. Asia Afrika No. 65.  Museum ini merupakan memorabilia dari Konferensi Asia Afrika. Museum ini memiliki hubungan yang sangat erat dengan Gedung Merdeka. Secara keseluruhan Gedung Merdeka memiliki dua bangunan utama, yang pertama disebut Gedung Merdeka sebagai tempat sidang utama, sedangkan yang berada di samping Gedung Merdeka adalah Museum Konferensi Asia Afrika sebagai tempat memorabilia Konferensi Asia Afrika. Di gedung ini tersimpan peralatan dan replika yang berhubungan dengan Konferensi Asia Afrika.

Museum Sri Baduga

museum-negeri-sri-baduga2

Museum Sri Baduga terletak di Jalan BKR No. 185. Di Museum ini terdapat koleksi geologi, etnografi, arkeologi, filologi, seni rupa, teknologi, dan biologi serta benda sejarah khususnya sejarah Sunda. Museum ini mulai didirikan pada tahun 1974 dengan memanfaatkan bangunan lama bekas Kawedanan Tegallega, yang kemudian diresmikan pada tanggal 5 Juni 1980 oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan waktu itu, Daoed Joesoef.

Museum Wangsit Mandala Siliwangi 

Museum Wangsit Mandala Siliwangi adalah museum senjata yang terletak di Jalan Lembong No. 38.  Nama Siliwangi sendiri adalah seorang pendiri Kerajaan Padjadjaran, sedangkan arti Mandala Wangsit adalah sebuah tempat untuk menyimpan amanat, petuah atau nasihat dari pejuang masa lalu kepada generasi penerus melalu benda-benda yang ditinggalkannya.Nama jalan tempat museum ini, Jl. Lembong, diambil dari nama Letkol Lembong, salah satu prajurit Siliwangi yang menjadi korban dalam Peristiwa Kudeta Angkatan Perang Ratu  Adil. Sebelumnya jalan itu bernama Oude Hospitaalweg.

museum-militer-mandala-wangsit4

Museum Mandala Wangsit terdiri dari alat yang digunakan pada saat perang antara Jepang dan Indonesia. Terdapat beberapa alat yang digunakan pada saat perang, yaitu:

  • Bedug simarame
  • Senjata laras panjang dan pistol
  • Tentang terjadinya Peristiwa Bandung Lautan Api pada tanggal 24 Maret 1946 di Bandung
  • Peristiwa peracunan pada tanggal 17 Februari 1949
  • Dan yang digunakan oleh ki hajar dewantara adalah bedok dan di sana terdiri dua jubah berwarna putih dan hitam dan terdiri aula.

Museum Pos Indonesia

museum_pos_indonesia32

Museum Pos Indonesia Berada di  Jalan Cilaki No. 73 yang didalamnya membahas tentang sejarah dari mulai berdirinya Pos Indonesia. Koleksi Museum Pos Indonesia tidak semata-mata hanya di benda-benda pos dan telekomunikasi saja, melainkan memamerkan buku-buku, peralatan pos, visualisasi dan diorama kegiatan pengeposan. Keistimewaan dari Museum Pos Indonesia yaitu sekitar 50 ribulembar perangko dari 178 negara dari tahun 1933 sampai sekarang. Perangko pun diletakkan didalam lemari kaca yang disebut vitrin. Salah satu barang Pos yang disimpan adalah Prangko dari berbagai Negera, yang jika di uangkan bisa mencapai millyaran rupiah.

 

Previous article
Next article