- Advertisement -

Tempat Perayaan Malam Pergantian Tahun di Kota Bandung

Berita Lainnya

BANDUNG, infobdg.com – Momen pergantian tahun tinggal menghitung jam saja. Tidak terasa tahun 2016 sudah akan berakhir dan siap menyambut tahun 2017. Bagi Wargi Bandung yang ingin merayakan malam pergantian tahun di Kota Bandung, ada beberapa titik yang dijadikan pusat keramaian.

Walikota Ridwan Kamil melalui akun instagram pribadinya menyampaikan, ada dua acara yang dipersiapkan Pemkot Bandung dalam menyambut tahun 2017. Pertama, Berdoa bersama/muhasabah yang dipusatkan di Masjid Raya/Alun-alun Kota Bandung, serta di Masjid/Gereja di tiap kecamatan yang dimulai jam 19.00. Kedua, ada pesta rakyat Car Free Night di sepanjang jalan Asia-Afrika mulai jam 21.00. Selain itu, Fly Over baru yang berada di Antapani ditutup untuk kendaraan bermotor, sehingga pejalan kaki diperbolehkan melewatinya dari mulai maghrib sampai pergantian tahun.

Kepala Bidang Promosi Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Bandung, Kania Dewi menuturkan, malam pergantian tahun kali ini digelar lebih sederhana. “Enggak besar-besaran, kami agak mengurangi euforia karena juga untuk menjaga kondusifnya Kota Bandung. Meski begitu, atraksi utama kembang api tetap dipersiapkan,” ujarnya dikutip dari tempo.co.

Beberapa lokasi lain yang dijadikan pusat keramaian selama malam pergantian tahun diantaranya, Alun-alun Ujungberung, Gasibu, Dago dan Jalan Merdeka. Polrestabes Bandung menurunkan sebanyak 2020 personel dalam Operasi Lilin Lodaya 2016 untuk pengamanan Natal dan perayaan malam pergantian tahun.

Foto : lakbar