BANDUNG, infobdg.com – Tak banyak hotel yang membuka restorannya untuk umum, bahkan hingga 24 jam. Tanpa reservasi kamar, Wargi Bandung bisa loh merasakan nikmatnya makanan ala hotel berbintang yang menu-menunya sangat legendaris.

Scarlet Hotel Dago yang berlokasi Jl Siliwangi no 5 ini punya fasilitas bagi tamu yang hanya ingin menikmati menu-menu restorannya saja, tanpa reservasi kamar. Scarlet membuka restorannya yang bernama “Siliwangi Resto” untuk umum dengan harga yang terjangkau.

Di sini, Wargi Bandung akan disuguhkan dengan banyak menu legendaris dari Bandung loh! Ada 3 main course yang jadi primadona di Siliwangi Resto ini, yaitu sop buntut, bebek bakar, dan sate selera nusantara.

Advertisement

Sop buntut ala Siliwangi Resto sangat legendaris! Menu ini pernah jadi andalan pemeran Si Doel, Rano Karno, saat menginap di Scarlet Hotel Dago pada tahun 2011 lalu. Karena citarasa yang unggul, menu sop buntut masih bertahan hingga saat ini. Rasanya pun tidak berubah, daging sapinya diolah hingga lembut, ditambah kuah rempahnya yang gurih benar-benar menggugah selera. Dengan membayar Rp 65.000 saja, Wargi Bandung sudah bisa menikmati menu sop buntut dengan nasi putih dan kerupuk.

Satu lagi yang tak kalah sedap dari menu ala Siliwangi Resto adalah bebek bakar! Pengolahan daging bebek di sini sangat pas, tidak terlalu alot. Racikan bumbu gurihnya meresap ke dalam daging. Potongannya pun besar, dijamin akan mengenyangkan perut. Apalagi menu ini sudah komplit dengan nasi putih, sambal, dan lalapannya. Tidak suka makan bebek yang dibakar? Tenang, Wargi Bandung bisa memilih opsi bebek goreng, tentunya dengan rasa yang tak kalah nikmatnya. Untuk menikmati menu ini, Wargi Bandung cukup membayar Rp 60.000 saja.

Sajian legendaris terakhir adalah sate selera nusantara. Bukan seperti sate pada umumnya, pilihan daging pada menu ini gak main-main loh Wargi Bandung! Chef Siliwangi Resto sengaja membuat satenya dari tenderloin (untuk sate sapi) dan ayam fillet (untuk sate ayam), yang kita tahu tenderloin biasanya digunakan untuk menu steak. Teksturnya sangat lembut dan berserat, bumbu dari rempahnya pun sangat terasa meresap ke dalam daging. Istimewanya, menu dengan harga Rp 75.000 ini sudah lengkap dengan nasi dan lemon tea.

Kurang lengkap rasanya kalau belum membahas soal minuman. Di Siliwangi Resto Scarlet Hotel Dago ini pun ada 2 menu minuman yang dijagokan loh! Yaitu milky taro dan pinky.

Milky taro terbuat dari perpaduan rasa taro, cheese cream, dan keju tabur. Menu ini unik, sebab cheese cream-nya merupakan produksi dari Chef Siliwangi Resto itu sendiri. Rasanya? seperti namanya, sangat terasa susu dan creamy-nya. Manisnya pun pas, sangat segar.

Satu lagi adalah Pinky, pas banget bagi Wargi Bandung yang suka olahan santan. Gabungan susu, strawberry, santan, ditambah whiped cream ini dijamin akan memuaskan lidahmu.

Nah, kedua minuman tadi sangat pas jadi pelengkap setelah makan makanan berat, maupun ringan. Dan ternyata, ada juga loh menu makanan ringan atau camilan di Siliwangi Resto ini! Nama menunya forever young. Menu seharga Rp40.000 ini adalah platter yang terdiri dari kentang dan sosis goreng, cocok dengan selera anak muda dari zaman dulu hingga sekarang.

Gimana? Pasti penasaran banget kan sama kelezatan menu-menu legendaris dari Siliwangi Resto di Scarlet Hotel Dago ini? Cobain yuk!

Siliwangi Resto at Scarlet Hotel Dago

Jl Siliwangi no 5, Bandung
open 24 hours

Previous articleJika Jual Bayi Lobster Legal, Sama Saja Bunuh Nelayan
Next articleTes SKD CPNS Kota Bandung Digelar Februari, Catat Tanggalnya!