- Advertisement -

Pabrik Kina Bandung Akan Jadi Tempat Wisata Sejarah Baru

Berita Lainnya

BANDUNG, infobdg.com – Beberapa waktu yang lalu, Walikota Bandung Ridwan Kamil menyampaikan niatannya untuk membangun kawasan wisata baru di Kota Kembang. Lokasinya menggunakan kawasan pabrik kina di Jalan Padjajaran.

“Warga Bandung, kawasan Pabrik Kina di jln Padjajaran segera akan dikembangkan sebagai kawasan wisata Heritage dan ekonomi kreatif hi-tech. Doakan semoga lancar” Ujar Kang Emil dalam akun Instagram pribadinya.

kawasan wisata heritage - IG @ridwankamil

Bandung merupakan salah satu kota yang masih merawat bangunan tua peninggalan Belanda. Tujuan dibangunnya kawasan wisata ini juga untuk memperkuat karakter dari sejarah kota Bandung itu sendiri. Selain itu, akan dikembangkan juga untuk kegiatan ekonomi kreatif berbasis seni, desain dan juga hi-tech tentunya.

Kawasan wisata heritage dan ekonomi kreatif hi-tech yang direncanakan ini, akan dibuat di Pabrik Kina di jalan Padjajaran no 29-30, sedangkan pabriknya kini sudah dipindahkan ke daerah Kabupaten Bandung.

Lihat juga sejarahnya Pabrik Kina Bandung di

Sejarah Pabrik Kina Bandung