- Advertisement -

Sembilan Matahari, Melestarikan Budaya Melalui Kreativitas

Berita Lainnya

YOGYAKARTA, infobdg.com –Kamu itu sembrono, itu situs peninggalan leluhur, lah ko di curat-coret, itu gak bener yo le,” ucap Didik Nini Thowok dalam penampilan Sendratari Ramayana dan Candi Prambanan di taman wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko Sleman, Yogyakarta (10/10/16).

20161010205934_img_1887

Aksi teatrikal ini dipadukan dengan pemutaran video mapping karya Sembilan Matarahari yang sebelumnya sukses dengan beberapa videonya. Video berdurasi empat puluh menit ini menceritakan tentang awal mula berdirinya Candi Prambanan. Dengan bantuan dua belas proyektor dari Epson, pemutaran video mapping serta penampilan Sendratari memukau perhatian pengunjung. Kesan epik dan nuansa futuristik berpadu dalam satu panggung.

Adi Panuntun, CEO sembilan matahari mengatakan, pembuatan video untuk Candi Prambanan memiliki kerumitan tersendiri. Terutama saat menyesuaikan konsep video dengan tarian. Rencananya, akhir tahun 2016, Sembilan Matahari akan menampilkan karyanya di Candi Borobudur.