- Advertisement -

Generasi Happy Tri Tutup 2025 di Bandung, Bekali Anak Muda Literasi AI dan Digital

Berita Lainnya

BANDUNG, infobdg.com – Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) melalui brand Tri kembali menghadirkan program Generasi Happy sebagai wadah pengembangan kreativitas dan literasi digital generasi muda berbasis kecerdasan artifisial (AI). Bandung menjadi kota penutup rangkaian Generasi Happy sepanjang 2025, dengan SMK Negeri 5 Bandung terpilih sebagai pemenang voting untuk wilayah Jabodetabek dan Jawa Barat.

Kehadiran Generasi Happy di Bandung menegaskan komitmen Tri dalam mendorong anak muda agar tidak sekadar menjadi pengguna teknologi, tetapi juga mampu memanfaatkannya secara produktif dan berdampak positif bagi lingkungan sekitar. Kota Bandung dipilih karena perannya sebagai salah satu pusat kreativitas generasi muda di Indonesia.

EVP–Head of Circle Jakarta Raya Indosat Ooredoo Hutchison, Chandra Pradyot Singh, menyampaikan bahwa Bandung memiliki posisi strategis dalam pengembangan talenta muda digital.

“Bandung menjadi kota penutup rangkaian Generasi Happy tahun ini, menegaskan perannya sebagai salah satu pusat kreativitas anak muda di Indonesia. Melalui program ini, Tri berkomitmen untuk terus mendukung generasi muda dalam memanfaatkan teknologi digital, termasuk AI, secara positif dan relevan dengan keseharian mereka,” ujarnya.

Dalam rangkaian acara tersebut, Tri menggelar Generasi Happy AI School Creation, sebuah kompetisi kreatif yang mengajak pelajar menciptakan karya gambar dan video bertema masa depan pendidikan, generasi AI, serta kehidupan berdampingan dengan teknologi.

Program ini menjadi ruang ekspresi sekaligus sarana edukasi untuk mengenalkan potensi AI sebagai pendukung inovasi, dengan hadiah smartphone bagi karya paling inspiratif.

Dukungan Tri terhadap generasi muda juga diwujudkan melalui penguatan ekosistem esports lewat H3RO Gaming School Competition, turnamen Mobile Legends antar sekolah. Kompetisi ini menjadi ajang unjuk kemampuan talenta muda Bandung, dengan tim dari SMAK Kalam Kudus Mekarwangi keluar sebagai juara. Sejumlah mitra strategis seperti Axioo, Vidio, Mobile Legends, Viu, Blibli, Gojek, dan Mizone turut berkolaborasi menghadirkan pengalaman kreatif yang inspiratif.

Panggung Generasi Happy di Bandung memadukan edukasi dan hiburan dengan menghadirkan RAN sebagai penampil utama, didukung musisi lokal Tonewaves dan Jave!.

Beragam aktivitas kreatif seperti kompetisi Bintang Sekolah dan cosplay turut memeriahkan acara. Sementara itu, sesi Generasi Happy Academy bertajuk “Jadi Lebih Hebat dengan AI” menghadirkan kreator konten Igleon dan Winona Araminta, serta Farhana Nariswari, Puteri Indonesia 2023 dan Miss International Indonesia 2023, yang berbagi wawasan praktis pemanfaatan AI bagi generasi muda.

“Melalui Generasi Happy, kami berkesempatan mewadahi dan bekerja sama dengan generasi muda. Kami berharap program ini terus menjadi ruang terpercaya bagi mereka untuk berkarya, berinovasi, dan meraih kesuksesan di dunia digital,” tutup Chandra.

Untuk mendukung aktivitas digital generasi muda, jaringan Tri kini telah menjangkau lebih dari 99 persen populasi Jawa Barat. Tri juga menghadirkan pilihan produk terjangkau seperti Perdana Happy mulai Rp35.000 dan Isi Ulang Happy mulai Rp20.000, yang dilengkapi perlindungan otomatis dari spam dan penipuan digital melalui fitur Tri AI: Anti Spam and Scam. Ke depan, Tri juga bersiap menghadirkan AIvolusi 5G di wilayah Bandung guna memperkuat pengalaman digital berbasis AI.***

Ikuti update artikel pilihan lainnya dari kami di WhatsApp Channel dan bergabung ke Komunitas WA Infobdg untuk berbagi informasi cepat