BANDUNG, Infobdg.com — Menyambut pergantian tahun 2025–2026, de Braga by ARTOTEL menghadirkan program akhir tahun bertajuk Semarak Akhir Tahun yang dikemas dalam suasana seni urban khas kawasan Braga. Rangkaian acara ini merupakan bagian dari program Artotel Wanderlust dan menawarkan empat aktivitas utama yang menonjolkan kreativitas serta keberagaman budaya Nusantara.
Program pertama adalah Snooze & Stay, paket menginap tiga hari dua malam dengan harga mulai dua jutaan. Para tamu bisa menikmati sarapan untuk dua orang, makan malam khusus tahun baru dengan pilihan menu barbeque, teppanyaki hingga kreasi chef hotel, serta tur keliling kota menggunakan Bandros. Diskon 20 persen di seluruh outlet F&B, fasilitas minibar, serta penawaran khusus untuk layanan laundry turut melengkapi paket ini.
Selain itu, tersedia Festive Feast yang menyajikan menu tematik terinspirasi kuliner Indonesia. Hidangan buntut dalam berbagai olahan hingga Itiak Lado Mudo dan bebek rempah menjadi suguhan utama. Tamu juga dapat menikmati minuman racikan bartender B10 City Terrace Bar sembari merasakan atmosfer Jalan Braga yang ikonik.
Untuk malam pergantian tahun, de Braga by ARTOTEL menyiapkan pesta bertajuk Wanderer Years Ahead. Perayaan diwarnai pertunjukan musik, DJ performance, hingga acara hitung mundur. Grup musik The Summer menjadi bintang tamu dengan gaya pop Inggris yang enerjik, ditemani aksi MC lokal yang siap membangun suasana. Hadiah bernilai seperti voucher menginap juga akan dibagikan kepada pengunjung.
Melengkapi kemeriahan, Perks & Perks menampilkan merchandise eksklusif Artotel Goods hasil kolaborasi dengan seniman kontemporer Eddie Hara. Produk wearable dan koleksi edisi terbatas ini ditawarkan sebagai cenderamata bernuansa seni.
“Melalui program Semarak Akhir Tahun, kami ingin menghadirkan pengalaman bagi tamu kami yang tidak hanya merayakan pisah sambut tahun 2025–2026 namun dibalut dengan ragam budaya Indonesia di daerah setiap hotel kami berada,” ujar Yulia Maria, Director of Marketing Communications Artotel Group.
“Lebih dari sekadar perayaan, rangkaian kegiatan ini juga merupakan bentuk apresiasi kami kepada tamu yang telah menjadi bagian penting dari perjalanan Artotel Wanderlust sepanjang tahun,” tutupnya.
Artotel Wanderlust sendiri merupakan program loyalitas Artotel Group yang sudah hadir sejak 2022. Anggota bisa memperoleh diskon menginap, potongan harga F&B, hingga reward ulang tahun. Member aktif juga berkesempatan naik level dari Silver, Gold, hingga Black dengan berbagai keistimewaan tambahan, termasuk peningkatan fasilitas kamar dan layanan VIP.***




