KULINER, infobdg.com – Buat Wargi Bandung yang biasanya suka bingung mau beli dimsum dimana, nih mimin mau kasih rekomendasi dimsum yang bisa Wargi Bandung coba.
Wargi Bandung yang mau beli dimsum yang banyak pilihan, beli aja langsung di Dimsum Sob ya!
Soalnya ada banyak banget variannya di Dimsum Sob. Untuk dimsum kukus ada shumai nori, shumai ayam, shumai udang, shumai crab, shumai cumi, hakau, lumpia kulit tahu ayam, dan lumpia kulit tahu udang. Sedangkan untuk dimsum gorengnya ada lumpia ayam, lumpia udang, ekado, dan ball crunch.
Karena mimin suka makanan yang digoreng, semua varian dimsum gorengnya jadi favorit mimin! Walaupun yang dimsum kukusnya nggak kalah enak juga, apalagi dicocol pakai saus, mayonnaise, dan chili oil yang pedas gurih. Semua menu itu harganya cuma Rp 14.000/porsi.
Wargi Bandung yang mau beli @dimsum.sob bisa order lewat aplikasi Grab dan Gojek: Dimsum.Sob, atau kunjungi kedainya di Jl AH Nasution No 45 A, Ujungberung.