- Advertisement -

Warung Surabi Enak & Recommended Di Bandung

Berita Lainnya

BANDUNG, infobdg.com – Surabi, jajanan pasar tradisional ini memang banyak sekali yang menjualnya di Bandung. Makanan berbahan dasar tepung terigu dengan parutan kelapa ini awalnya hanya memiliki 3 varian rasa saja yaitu, original dengan tambahan kinca, oncom, dan telor, namun saat ini banyak warung surabi yang memodifikasi rasa surabi hingga memiliki puluhan varian toping.

Berikut warung surabi enak dan recommended di Bandung :

Surabi Cihapit

Satu diantara surabi yang terkenal di Bandung yaitu Surabi Cihapit yang diambil dari nama jalan. Surabi Cihapit ini bisa ditemukan di Jalan Cihapit no 65 tepatnya di halaman Toko Djitu. Kedai surabi yang berdiri sejak tahun 1991 ini terkenal dengan surabi oncomnya yang enak dan bikin nagih, bahkan disebut-sebut sebagai surabi Bandung paling enak di Bandung.

Selain surabi oncom yang terkenal, juga ada surabi polos yang tak kalah enak, apalagi ditambah kinca dan santan yang menghadirkan sensasi gurih dan manis. Tentunya harganya pun terjangkau, sehingga Wargi Bandung dan warga luar Bandung banyak berburu surabi di sini. Tidak hanya itu saja, surabi dengan berbagai varian rasa & topping juga tersedia di sini.

Surabi Imut / Surabi Enhaii

Boleh disebut Surabi Imut atau Surabi Enhaii ini sebagai pioner pembuat surabi modern yang memodifikasi rasa surabi dari dua rasa menjadi 23 varian rasa. Surabi imut ini sering disebut dengan Surabi Enhaii karena berada di dekat kampus NHI (Nastional Hotel Institute) di Jl Setiabudhi no 194 Bandung. Diantara beberapa kedai surabi di Jalan Setiabudhi, Surabi Imut ini adalah yang paling top. Tak heran jika Surabi Imut masuk daftar sebagai kuliner surabi Bandung paling enak.

Surabi Kinca Eka Rasa

Kedai Surabi yang terletak di Jl Burangrang no 45 ini terkenal memiliki aroma wangi pandan yang cukup kuat sebagai ciri khasnya. Surabi ini memiliki tekstur surabi yang kenyal dan lembut, apalagi ditambah kinca yang enak dan gurih karena gula dari kincanya yang pas dan tidak membuat enek. Bikin nagih, deh.

Surabi Radja Kedai

Warung Surabi yang berlokasi di Jl Pluto Raya No  1 Margahayu Raya atau sekitar jembatan penyebrangan by pass Jalan Soekarno Hatta ini turut meramaikan ragam kuliner di kota kembang. Tekstur surabi yang lembut dan langsung lumer di mulut ketika digigit menjadikan pengalaman menarik untuk lidah pencinta kuliner surabi rasa oncom dan telur. Hmm, jadi pengen coba kan?

Tenda Surabi Durian

Berlokasi di kawasan Sukajadi atau tepatnya Jalan Prof. Eyckman, warung surabi ini menawarkan menu yang berbeda dari tempat lainnya. Sesuai namanya, surabi dengan topping rasa durian menjadi ‘kojo’ di tempat ini. Aroma durian yang pekat membuat semakin nikmat saat menyantap surabi ini. Tidak hanya rasa itu saja, varian rasa lain juga tersedia.

Jadi warung surabi mana nih yang menjadi pilihan Wargi Bandung buat dikunjungi bersama teman-teman atau kerabat dekat? Yuk ah berangkat. (Fahrul Nashirudin)

Foto: travelingyuk.com | @surabi_radja | @fatima_tia | @uink_lollie | @funfunar