- Advertisement -

A Tribute To Mandela : ‘The Photo Exhibition’

Berita Lainnya

Asian-African Conference Museum
Proudly Present

A Tribute To Mandela
Catatan Seorang Pejuang Kemanusiaan”

831543521Di penghujung tahun 2013, kenangan akan tokoh asal Afrika Selatan, Nelson Mandela dihadirkan di Museum KAA dalam sebuah event bertajuk A Tribute to Mandela: Catatan Seorang Pejuang Kemanusiaan. Event ini menampilkan serangkaian kegiatan edukasi publik, di antaranya Pameran Foto Mandela, Pemutaran dan Diskusi Film “Invictus”, dan Wisata Museum di Malam Hari (Night at the Museum).

“Sosok pejuang kemerdekaan dan kemanusiaan Nelson Mandela patut jadi teladan bagi generasi muda kita, khususnya di Kota Bandung,” ungkap Kepala Museum KAA, Thomas A. Siregar di Bandung, Jumat (27/12/2013).

Kiprah perjuangan Nelson Mandela di Afrika Selatan sangat inspiratif. Selain selalu mengajarkan untuk memiliki nasionalisme yang tinggi, Mandela pula memberi keteladanan dengan melakukan rekonsiliasi nasional dengan para lawan politiknya.

“Kisah Mandela kami sajikan dalam dua rangkaian acara, yaitu Pameran Foto Mandela serta Pemutaran dan Diskusi Film. Banyak informasi menarik di dalamnya,” jelas Thomas.

Selain itu, untuk menyambut pergantian Tahun 2014, Museum KAA menawarkan wisata sejarah pada malam hari “Night at the Museum”. Masyarakat dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk merasakan suasana kunjungan malam hari di Kompleks Museum KAA – Gedung Merdeka.

“Night at the Museum hanya ada tiga kali dalam setahun, di antaranya Hari Museum Internasional (Mei), Hari Jadi Kota Bandung (September), dan Malam Tahun Baru (Desember). Selain wisata museum di malam hari, di Selasar Timur juga selalu disajikan alunan musik dan aneka penganan tradisional. Semua acara ini terbuka untuk umum dan tidak dipungut biaya,” pungkas Thomas. (sppnkaa/dsa)

(Press release has been edited by infobdg)

Time / Waktu:
December 31st, 2013 – Januari 31st, 2014

Location / Tempat:
Asian-African Conference Museum – Merdeka Building (Museum KAA)
Jl. Asia Afrika No. 65, Bandung

Event Agenda / Agenda Acara:

  • Pemutaran dan Diskusi Film ‘Invictus’
    • Time: December 31st, 2013 (12:00 pm – 06:00 pm)
    • Location: Asian-African Conference Museum (Museum KAA)
    • Narasumber: Tomi Setiawan dan Tobing Jr. (Ketua Komunitas Film LayarKita)
    • Moderator: Lucky Ramadhan (FISIP Universitas Padjadjaran)
  • Night At The Museum
    • Time: December 31st, 2013 – Januari 1st, 2014 (07:00 pm – 01:00 am)
    • Location: Asian-African Conference Museum (Museum KAA)
  • Pameran Foto Mandela ‘Catatan Seorang Pejuang Kemanusiaan’
    • Time: December 31st, 2013 – Januari 31st, 2014
      • Tuesday – Thursday (08:00 am – 04:00 pm)
      • Friday (02:00 pm – 04:00 pm)
      • Saturday – Sunday (09:00 am – 04:00 pm)
    • Location: Asian-African Conference Museum (Museum KAA)

Ticket / Tiket:
Free Entry

Contact Person / Kontak Penyelenggara:

  • Cell Phone: 022-423-3564
  • Fax: 022-423-8031

More Information / Informasi Selengkapnya:

Fully Supported by Infobdg