- Advertisement -

Pemprov Jabar Siaga Hadapi Ancaman Bencana Hidrometeorologi saat Mudik Lebaran 2024

Berita Lainnya

BANDUNG, infobdg.com –  Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Pemprov Jabar) siaga menghadapi potensi bencana akibat cuaca ekstrem selama masa mudik Lebaran 2024.

Dilansir dari laman ayobandung.com, masyarakat diimbau untuk waspada terhadap kemungkinan banjir, longsor, dan angin puting beliung, serta mempersiapkan diri dengan memperoleh informasi yang memadai sebelum melakukan perjalanan.

Kepala Dinas Perhubungan Jabar, A. Koswara, menyatakan bahwa cuaca ekstrem masih berpotensi terjadi di wilayah Jabar, terutama menjelang arus mudik H-10 dan arus balik H+5. Untuk mengantisipasi hal tersebut, Dishub akan terus berkoordinasi erat dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Dinas Bina Marga dan Penataan Ruang (DBMPR).

Melalui kolaborasi yang intensif antar lembaga, Dishub berupaya untuk dapat segera mengambil langkah-langkah tindakan, termasuk melakukan pengalihan rute lalu lintas jika diperlukan akibat terjadinya banjir atau longsor yang mengganggu pergerakan pemudik.

“Yang kita utamakan keselamatan masyarakat,” jawab Koswara pada Kamis, 28 Maret 2024.

Koswara menjelaskan bahwa Dishub telah mengambil berbagai langkah untuk menjamin keselamatan dan kenyamanan para pemudik, termasuk upaya untuk menjauhkan mereka dari area yang berpotensi bencana.

“Pihak yang memiliki detail informasi mengenai titik-titik rawan bencana adalah DBMPR. Mereka akan menyampaikan informasi kepada kami sebagai pengguna jalan untuk memberikan peringatan, misalnya melalui penempatan rambu tambahan,” ungkap Koswara.

Dishub Jawa Barat juga akan mendeploy personel untuk pengamanan dan pengaturan lalu lintas, bekerja sama dengan kepolisian, baik yang berjaga di posko gabungan maupun yang aktif berpatroli.

“Kita siapkan 127 posko gabungan dengan dishub kabupaten kota, yang tersebar di seluruh jalur Jabar, terutama di titik-titik potensi kemacetan,” tutupnya.