BANDUNG, infobdg.com – Sejak pagi hari ini, Selasa (6/8), PLN berhasil memulihkan seluruh sistem kelistrikan di wilayah Jawa Barat, DKI Jakarta, dan Banten.

Pasca padamnya listrik massal yang terjadi sejak Minggu (4/8) lalu, seluruh sistem kelistrikan kini telah normal kembali. Per hari ini, pembangkit yang sudah masuk sistem sebesar 12.378 MW, dengan 23 GITET telah beroperasi. Pemulihan telah dilakukan sejak Senin (5/8) malam lalu.

Foto : PLN UID Jabar

“Alhamdulillah seluruh sistem sudah normal, dan kami akan terus menjaga kestabilan sistem ini,” ungkap Plt Dirut PLN, Sripeni Inten Cahyani, Selasa (6/8).

Advertisement

Dikonfirmasi sekitar 15 pembangkit telah kembali menyala pagi ini, yakni PLTU Suralaya sebanyak 7 unit, Pembangkit Cilegon 1 unit, Pembangkit Muara Karang blok 1 dan 2, PLTU Muarakarang 2 unit, Pembangkit Priok blok 1-4, PLTU Lontar 3 unit, PLTP Salak, PLTA Saguling, PLTA Cirata, PLTU Labuan 1 unit, PLTU Lestari Banten Energi, PLTP di Jawa Barat, Pembangkit Muaratwar blok 1-5, PLTU Cirebon Electric Power, dan PLTU Indramayu 2 unit. Sementara yang rencananya akan masuk proses sinkron malam ini adalah PLTU Pelabuhan Ratu 1, PLTU Pelabuhan Ratu 3, dan PLTU Suralaya 1.

Selain itu, PLN memastikan semua jaringan 500 kV dan 150 kV kini sudah normal kembali.

Previous articleEvent in Bandung This Week
Next articleDaftar Tempat Cuci Helm di Bandung