- Advertisement -

Indosat Ooredoo Hutchison Catat Pertumbuhan Cemerlang di Kuartal I 2024

Berita Lainnya

TEKNO, infobdg.com – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH, IDX: ISAT) mengumumkan hasil kinerja keuangan kuartal pertama (Q1) tahun 2024, menorehkan prestasi gemilang dengan pertumbuhan positif di semua lini bisnis.

Dalam kinerja finansial dan operasional yang solid, Indosat berhasil mencatat total pendapatan sebesar Rp13.835 miliar, meningkat 15,8% dibandingkan tahun sebelumnya (YoY).

“Pencapaian kuartal pertama 2024 ini mencerminkan komitmen Indosat untuk menciptakan nilai berkelanjutan bagi seluruh pemangku kepentingan, serta memperkuat ekonomi digital Indonesia,” ujar Vikram Sinha, President Director and Chief Executive Officer Indosat Ooredoo Hutchison.

Indosat juga mencatat pertumbuhan jumlah pelanggan sebesar 2,3% YoY, mencapai 100,8 juta pelanggan, dengan lonjakan trafik data sebesar 14,3% YoY menjadi 3.858 Petabytes (PB).

Investasi strategis dalam infrastruktur jaringan, termasuk peningkatan jumlah BTS 4G sebesar 20,8% YoY menjadi 184 ribu, mendukung konektivitas yang lancar dan pengalaman pelanggan yang lebih baik.

Di wilayah Jawa Barat, Indosat mencatat pertumbuhan jumlah pelanggan dan trafik data yang signifikan, dengan peningkatan jumlah BTS 4G sebesar 15% YoY menjadi lebih dari 17.400 BTS 4G.

Hal ini memperkuat komitmen Indosat untuk memperluas jangkauan jaringan dan meningkatkan kualitas layanan di seluruh Indonesia, termasuk di pelosok pedesaan.

Selain pencapaian finansial, Indosat juga mengukuhkan posisinya sebagai pionir teknologi dengan mengumumkan kolaborasi revolusioner bersama NVIDIA, sebagai NVIDIA Cloud Provider Partner pertama di Indonesia.

Melalui kemitraan ini, Indosat dan anak perusahaannya, Lintasarta, bertujuan untuk mendemokratisasi akses ke platform AI terdepan NVIDIA, mempercepat pertumbuhan ekonomi digital Indonesia.

“Kolaborasi kami dengan NVIDIA menandai momen penting dalam perjalanan Indonesia untuk menjadi bangsa digital yang didukung oleh AI. Dengan tekad yang teguh dan visi yang sama untuk mencapai kesuksesan, kami siap membentuk lanskap teknologi di Indonesia. Mari kita terus berinovasi, berkolaborasi, dan menginspirasi untuk menghubungkan serta memberdayakan masyarakat Indonesia menuju bangsa digital,” tutup Vikram.***