- Advertisement -

5 Tempat Terbaik Menikmati Sunrise di Pulau Jawa

Berita Lainnya

NASIONAL, infobdg.com – Menikmati sunrise memang bisa di mana saja. Di halaman depan rumah atau di atas genteng pun bisa menemukan kecantikan matahari terbit ini. Namun selain di rumah sendiri, ada tempat-tempat yang lebih cantik untuk menikmati sunrise yang menawan. Seperti di beberapa tempat wisata di Pulau Jawa berikut ini. Pemandangan matahari terbit nampak sangat berbeda di tempat-tempat ini, yang pasti membuat ingin kembali lagi dan lagi untuk menikmati indahnya ciptaan-Nya di alam terbuka.

Punthuk Setumbu

Berlokasi di Magelang, tepatnya di gugusan Bukit Menoreh yang tak jauh dari Borobudur, Punthuk Setumbu adalah salah satu spot melihat matahari terbit terbaik di Indonesia. Dari puncak bukitnya, sinar matahari pagi yang menyembul di antara pepohonan menjadi pemandangan yang tak akan terlupa.

Berangkatlah menuju Punthuk Setumbu pada dini hari agar bisa mengejar waktu sunrise. Hawa sejuk perbukitan yang masih berkabut akan menjadi teman selama perjalanan.

Gunung Bromo

Tepatnya dari Gunung Penanjakan, yang berada di kawasan pegunungan Bromo. Dari spot yang sudah tersedia di Gunung Penanjakan, matahari terbit di ufuk timur nampak bersinar dengan cantiknya. Ditemani oleh kabut yang awalnya menebal, lalu lama-lama menipis dan membuat semburat cahaya matahari pagi di Gunung Penanjakan menjadi lebih cantik.

Keindahan sunrise di kawasan ini membuat banyak wisatawan rela berangkat tengah malam untuk menuju Bromo. Pergantian waktu dari malam ke pagi hari di kawasan ini sungguh indah, dan layak untuk diabadikan.

Bukit Sikunir Dieng

Kawasan Pegunungan Dieng memiliki banyak spot melihat matahari terbit. Salah satunya adalah Bukit Sikunir yang punya pemandangan sunrise sempurna. Matahari yang semburat memerah di ufuk timur membanjiri kawasan perbukitan ini dengan cahaya cantik menyilaukan. Ditemani oleh kabut yang membasahi dedaunan di sekitar bukit, sunrise tercantik menjadi pemandangan yang nggak akan dilupakan dari kawasan ini.

Gunung Ijen

Di malam hari, pemandangan yang kamu lihat di Gunung Ijen adalah hamparan kawah dengan api birunya yang menyala terang. Namun begitu matahari hendak terbit, pemandangan lain menyambutmu dengan suasana yang amat magis.

Sinar matahari terbit di kawasan Gunung Ijen yang menimpa air di kawah dan juga bebatuan yang ada di sekitarnya nampak sangat indah. Yang paling magis adalah momen pergantian waktu dari gelap menuju terang dari bagian kawahnya. Pemandangan yang nggak akan ditemukan di tempat lain.

Gunung Papandayan

Spot terbaik melihat sunrise di kawasan Garut adalah di Gunung Papandayan. Pemandangan matahari terbit dari puncak gunung cantik berbeda dengan kawasan lainnya. Ketika matahari hendak terbit, gumpalan awan yang berada di bawah kaki membuatmu merasa seolah sedang melihat sunrise di atas kerajaan awan. Sinarnya yang cantik menimpa hamparan awan di bawah kaki. Sebuah pemandangan luar biasa indah yang pasti akan dirindukan.

Tidak sedikit wisatawan yang jatuh cinta setelah pertama kali melihat sunrise di tempat-tempat di atas. Beberapa dari mereka pun rela berburu tiket murah pesawat demi melihat pemandangan matahari terbit yang indah.

Dengan tiket murah pesawat, Wargi Bandung nggak perlu bingung untuk memilih destinasi dengan sunrise cantik. Kunjungi saja semuanya, satu per satu, karena harga tiket murah pesawat menuju tempat-tempat di atas nggak bakal bikin kantong bolong. Lihat sunrise sekarang yuk.

Foto : wonderlust.travel