- Advertisement -

Kasus Pengendara Parkir Liar vs Petugas Dishub Bandung Berakhir Damai

Berita Lainnya

BANDUNG,infobdg.com – Masalah penganiayaan petugas Dishub Kota Bandung dilaporkan telah diselesaikan secara baik-baik pada Senin, 11 Maret 2024.

Dilansir dari laman AyoBandung, dalam video yang diunggah oleh Polrestabes Bandung di akun Instagram resminya, Plt Kadishub Kota Bandung, Asep Kuswara menyatakan bahwa kasus tersebut telah selesai secara damai.
“Kejadian di Jalan Diponegoro hanyalah suatu kesalahpahaman, jadi telah diselesaikan secara kekeluargaan,” kata Asep.

Dalam video tersebut, Kompol Syahrul dari Danyon A Pelopor Sat Brimobda Polda Jabar juga menyampaikan permohonan maaf kepada jajaran Dishub Bandung.

Ia menjelaskan bahwa masalah ini sudah diselesaikan di Satreskrim Polrestabes Bandung bersama dengan orang tua pelaku. Meskipun demikian, pelaku dan korban tidak hadir dalam video tersebut.
Kejadian penganiayaan terhadap petugas Dishub Kota Bandung ini terjadi saat korban sedang bertugas di sekitar Gedung Sate, Jalan Diponegoro, pada hari Senin, 11 Maret 2024.

“Kejadian bermula saat anggota (dishub) melakukan pengaturan dan mendapati pengendara parkir tidak pada tempatnya. Setelah ditegur, pelaku tidak terima dan melemparkan mangkuk bubur ke kepala korban sehingga terjadi pendarahan pada korban,” beber Dishub Bandung dalam keterangan resminyaKejadian bermula ketika korban, seorang petugas Dishub Kota Bandung, memberikan imbauan kepada pelaku untuk tidak memarkir mobil di bawah rambut larangan parkir di Jalan Diponegoro.

Awalnya, korban memberikan toleransi karena melihat pelaku sedang makan bubur. Namun, setelah diberi imbauan kedua kalinya, pelaku tetap tidak mengindahkan.Situasi memanas ketika terjadi adu mulut antara pelaku dan korban.

Alih-alih memindahkan kendaraannya, pelaku malah melemparkan mangkuk bubur yang mengenai kepala bagian belakang korban dan menyebabkan luka.
Tidak hanya itu, pelaku bahkan menodongkan senjata tajam kepada petugas sambil mengancam, sebelum akhirnya meninggalkan lokasi dengan kendaraannya.

Saat terjadi adu mulut antara pelaku dan korban, situasi semakin memanas. Alih-alih memindahkan kendaraannya, pelaku malah melemparkan mangkuk bubur yang mengenai kepala bagian belakang korban, menyebabkan luka.

Peristiwa itu semakin serius ketika pelaku menodongkan senjata tajam kepada petugas sambil mengancam, sebelum akhirnya meninggalkan lokasi dengan kendaraannya.

“Sejumlah rekan korban lalu mengejar pelaku. Sampai di sekitar Jalan Ahmad Yani-Riau, kendaraan beserta pelaku berhasil dihentikan,” pungkasnya.

Pelaku kemudian dibawa ke Polrestabes Bandung, namun kasus ini berakhir dengan penyelesaian damai.Video yang diunggah oleh Polrestabes Bandung mengenai kasus penganiayaan terhadap petugas Dishub Kota Bandung mendapat banyak komentar dari warganet.

Banyak yang mengungkapkan kekecewaan karena kasus ini harus berakhir damai, terutama karena pelaku melakukan penganiayaan di bagian vital korban dan menyebabkan korban harus mendapatkan perawatan di rumah sakit.