- Advertisement -

Polrestabes Bandung Periksa Keamanan dan Prokes Gereja Jelang Malam Misa Natal

Berita Lainnya

BANDUNG, infobdgcom – Polrestabes Bandung bersama dengan Kodim 0618/BS dan Gugus Tugas Covid-19 Kota Bandung melaksanakan kegiatan pengecekan menjelang malam misa natal.

Adapun beberapa gereja yang dikunjungi adalah Gereja Salib Suci di Jl Kemuning, Gereja Katedral di Jl Merdeka, Gereja GKI di Jl Kebon jati, Gereja GKPI di Jl Ciliwung, dan Gereja HKBP di Jl Riau.

“Kami (Polrestabes Bandung) bersama pak Dandim melakukan pengecekan ke beberapa gereja sebelum nanti malam akan ada misa natal,” ucap Kapolrestabes Bandung, Kombes. Pol. Ulung Sampurna Jaya, S.I.K., M.H saat ditemui di Gereja Katedral Jl Merdeka, Kamis (24/12).

Di Gereja Katedral ini, yang hadir setengah kurang dari kapasitas yang ada. Selebihnya akan melalui daring atau webinar mengikuti misa Natal. “Berdasarkan keterangan dari pak pastor, untuk di sini (Gereja Katedral) hanya diperbolehkan 230 umat yang bisa hadir dari kapasitas sekitar 700 umat, selebihnya mengikuti misa natalnya melalui daring atau webinar,” ujarnya.

Selain di Gereja Katedral, rombongan Polrestabes Bandung dan Kodim 0618/BS melanjutkan pengecekan ke Gereja Salib Suci dan Gereja HKBP Jl Riau.

“Selain dari sisi keamanannya, kami pun sangat concern pada protokol kesehatan 3M yang harus diterapkan di sini ketika akan dimulai peribadatannya,” tuturnya.

Ulung melanjutkan, ketika umat yang akan memasuki ke dalam gereja, akan di cek dengan rapid test ataupun swab, tergantung kebijakan dari masing-masing gereja. Tidak semua gereja yang melaksanakan peribadatannya ketika misa natal atau kebaktian esok hari ketika hari natal.

“Dari sejumlah 150 gereja di Kota Bandung, hanya sekitar 34 gereja yang melakukan peribadatan langsung di tempat, selebihnya akan melalui daring seperti Zoom Meeting atau media lainnya,” jelas Ulung.

Polrestabes Bandung dan Kodim 0618/BS menerjunkan ratusan personil untuk penjagaan malam nisa natal dan kebaktian natal esok hari.

“Kami TNI-POLRI ingin menciptakan suasana yang nyaman dan kondusif bagi umat kristiani di kota Bandung ini yang ingin melaksanakan ibadatnya. Ada sekitar 750 personil yang diterjunkan, baik itu di lokasi gereja ataupun di jalan-jalan. Semoga damai natal bersama umat Kristiani dan NKRI tercinta ini,” pungkasnya.