- Advertisement -

Banjir Bandang di Kertasari Bandung, Satu Korban Ditemukan Meninggal Dunia

Berita Lainnya

BANDUNG, infobdg.com – Banjir bandang melanda wilayah Kertasari, Kabupaten Bandung, pada Selasa (23/4). Kejadian ini mengakibatkan jalan raya berubah menjadi sungai berwarna cokelat dan merenggut satu nyawa.

Dilansir dari Pikiran Rakyat, seorang warga yang diketahui bernama Yayan Purnama (37), meninggal dunia akibat terseret banjir bandang di daerah perkebunan.

Hal ini diungkapkan langsung oleh Kapolsek Kertasari, Iptu Ahmad Nurdin.

“Akibat dari terjadinya hujan deras tersebut, ruas jalan penghubung dari Kampung Dangdang sampai dengan Kampung Cirawa di Blok Pasir Munding, Desa Cibeureum, terhalang oleh air dan lumpur yang turun dari kebun ke jalan raya,” ungkap Iptu Ahmad Nurdin, dikutip dari Pikiran Rakyat, Selasa (23/4).

Sementara itu, Uka Suska Puji Utama, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bandung, mengatakan bahwa korban Yayan Purnama (37) pada Selasa (23/4) sedang bekerja membersihkan perkebunan, saat terjadi hujan deras sekitar pukul 12.00 WIB, disusul banjir bandang yang melanda kawasan Desa Cibereum dan Sukapura.

Uka membeberkan, bahwa korban ditemukan dalam kondisi meninggal dunia oleh temannya yang sedang hendak pulang usai bekerja di kebun. Kemudian, korban dibawa ke rumah duka dan langsung dimakamkan oleh pihak keluarga.

Atas hal ini, BPBD Kabupaten Bandung terus berkoordinasi dengan aparat kewilayahan untuk penanganan pascabencana, melakukan asesmen, dan memberikan bantuan logistik seperti cangkul, sekop, dan gacok.

Uka pun mengimbau kepada masyarakat agar lebih berhati-hati jika hujan turun kembali, dan untuk saat ini, situasi air di wilayah terdampak sudah surut.***

sumber: Pikiran Rakyat