- Advertisement -

Ikut Kelas Merajut di Sini Yuk!

Berita Lainnya

LIFESTYLE, infobdg.com – Tak hanya liburan semata, generasi saat ini juga senang mengisi hari libur atau waktu senggang mereka dengan kegiatan yang produktif yang bisa menambah atau mengasah skill mereka.

Karena itu, di Bandung sendiri terdapat banyak tempat kursus atau acara workshop yang dibuka untuk diikuti dan selalu ramai diikuti khususnya bagi kaum wanita, salah satunya adalah kursus atau kelas merajut.

Merajut adalah seni yang sudah ada selama berabad-abad, tidak hanya menjadi sebuah keterampilan praktis tetapi merajut juga bisa sebagai ungkapan kreativitas. Dari simpul yang sederhana hingga corak yang rumit, kini seni rajut juga bisa berbentuk berbagai benda lucu dan karakter favorit.

Kursus atau workshop merajut yang ada di Bandung seringkali diadakan di waktu weekend dengan pembawaan yang lebih santai dan biasanya dilakukan di sebuah cafe atau tempat si penyelenggara. Oleh karena itu, biasanya biaya yang kelas yang diikuti akan termasuk paket alat merajut, hasil rajutan buatan kita sendiri disertai free meals/snack and drink, yang bisa kalian nikmati saat waktu istirahat ditengah workshop berlangsung.

Berbeda dengan seni rajut pada umumnya biasanya kelas atau workshop yang ada sering kali membuka kelas mereka untuk para pemula dan berfokus pada hasil rajutan berupa benda yang simpel dan bisa langsung jadi dan digunakan. Tidak lupa tema dan desain yang benda yang diajarkan juga lebih modern dan lucu-lucu, seperti mini bag, ID card holder, phone bag, strap tas, chunky knit bag, pouch, keychain, boneka, amigurumi, dan lainnya.

Nah jika Wargi Bandung tertarik untuk bergabung dengan kelas merajut di Bandung, tim InfoBDG telah mengumpulkan daftar tempatnya sebagai berikut.

 

Minilasy

Instagram : @minilasy
Phone : 0855-8283-637

 

Splendore

Instagram : @spendore_bdg
Phone : 0822-1167-6927

 

Mondu Crafts

Instagram : @mondu_crafts
Phone : 0811-2111-3340

 

Kiyowo Studio

Instagram : @_kiyowostudio
Phone : 0815-7018-353

 

Anne Craft

Instagram : @annecraft2023
Phone  : 081214007121

 

Bola Bola Benang

Instagram : @bolabolabenang
Phone : 0817-2351-132

 

Selain list diatas, Wargi Bandung juga bisa mencari info kelas merajut di komunitas kreatif yang mewadahi berbagai workshop seperti Pelipur Lara dan Find Your Self. Salam kreatif dan selamat mencoba!***