- Advertisement -

Soal THR 2022, Apindo Jabar: Akan Dibayar Full dan Tepat Waktu

Berita Lainnya

BANDUNG, infobdg.com – Terkait pelaksanaan pemberian Tunjangan Hari Raya (THR) Idul Fitri 1443 Hijriah, Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Jawa Barat menjamin akan dibayarkan tepat waktu.

Ketua Apindo Jabar, Ning Wahyu Astutik, dalam acara Buka Puasa Bersama Media 2022, Jumat (8/4), di eL Royale Hotel Bandung.

Hal ini dipastikan oleh Ketua Apindo Jabar, Ning Wahyu Astutik. Pihaknya optimistis, bahwa kalangan pengusaha di Jawa Barat tahun ini bisa membayarkan THR secara langsung dan tepat waktu, juga tidak dicicil.

“Soal THR, saya melihat semua anggota Apindo Jabar optimis, bisa dibayar full,” beber Ning, kepada wartawan, Jumat (8/4).

Untuk diketahui, berdasar pada aturan Menteri Tenaga Kerja, pemberian THR minimal seminggu atau H-7 Lebaran setiap tahunnya.

Sementara apabila ada perusahaan yang tidak bisa membayarkan THR sebab kondisi yang tengah merugi, Ning mengimbau agar perusahaan tersebut melakukan bipartit, yang mana harus melakukan pembicaraan dengan buruh untuk mencari jalan terbaik agar tidak ada yang merasa dirugikan.

Sebab menurutnya, kondisi setiap perusahaan tidaklah sama.

“Mungkin ada yang tengah merugi sehingga tidak bisa bayar THR secara penuh sesuai aturan, maka diimbau dilakukan diskusi dengan buruh sehingga ada kesepakatan,” ungkap Ning.

Ia pun kembali menegaskan, bahwa kalangan pengusaha di bawah naungan Apindo Jabar sudah berkomitmen mengenai pemberian THR.

“Dipastikan 99,9 persen perusahaan yang tergabung dalam Apindo Jabar bayar THR full dan tepat waktu,” tukasnya lagi.

Sebab, meski saat ini banyak perusahaan baru saja bangkit pasca Covid-19, namun Ning yakin kondisi tersebut tak akan menghalangi kalangan pengusaha di Jabar dalam membayarkan THR tepat waktu.***