- Advertisement -

Studio Musik di Bandung

Berita Lainnya

BANDUNG, infobdg.com – Bandung adalah salah satu kota kreatif yang banyak melahirkan banyak musisi besar. Untuk anak muda di Bandung, menjadi seorang musisi adalah sebuah impian yang diinginkan. Untuk itu studio musik menjadi salah satu tempat para anak muda Kota Kembang bisa mengasah bakatnya, dan berikut Infobdg berikan beberapa daftar studio musik yang ada di Bandung.

GILS Music Studio Gallery

Untuk para pemain musik di Bandung mungkin tempat ini sudah banyak dikenal, GILS Music Studio Gallery ini bertempat di Jl. Purwakarta Ruko No. 64 Antapani, Bandung. Mempunya alat musik yang cukup lengkap membuat studio ini cukup untuk berlatih atau rehearsal sebelum pentas, selain itu studio ini juga menyediakan layanan recording dan live tracking. Jadi untuk kamu yang ingin membuat demo music bisa juga dilakukan di sana. Selain itu, di GILS Music Studio Gallery juga menyediakan aksesoris alat musik dan lainnya. Dan di tempat ini juga menyediakan kursus musik yang bernama Rockstar Music Courses. Buka dari jam 9 pagi sampai dengan 12 malam, membuat kamu yang ingin berlatih atau sekedar ngejam saja mempunyai banyak pilihan waktu. Tapi tetap ingat, jangan lupa booking dulu sebelum sewa di sana ya.

Telepon: (022) 7271737
Instagram: @gils_studiomusic

Matrix Studio

Tempat yang satu ini berlokasi di Jl. Anggrek Boulevard no.27 Surapati Core, Jl. PH.H. Mustofa, Bandung, buka dari jam 10 pagi sampai dengan jam 8 malam. Di tempat ini tersedia alat musik yang cukup untuk dijadikan tempat berlatih musik atau mencoba lagu yang dibuat dengan teman-teman band kamu. Selain itu di sana juga menyediakan layanan jasa pembuatan video music cover, recording, dan video klip. Selain itu di tempat ini, kamu bisa sambil makan atau ngopi karena tersedia cafe. Cocok kalau setelah berlatih lanjut nongkrong sama teman-teman band kamu.

Telepon: 0857-2002-2188
Instagram: @matrixstudiobdg

Soffa Music Studio

Studio ini terletak di Jl. Surapati No.197, Bandung. Buka dari jam 9 pagi sampai dengan 10 malam, bisa menjadi salah satu rekomendasi kamu berlatih musik atau rehearsal. Dengan lokasi yang bertempat di tengah kota, membuat akses ke studio ini cukup mudah. Kamu tinggal lurus setelah melewati lampu merah Gasibu, yang nantinya akan menuju ke Soffa Music Studio. Di tempat ini juga menyediakan layanan music recording, kursus gitar, bass, drum, vocal dan audio. Selain itu tempat ini juga bisa dijadikan tempat nongkrong karena menyediakan makanan, minuman dan free wifi.

Telepon: (022) 2506981
Instagram: @soffamusic

STAND Music Studio

Untuk kamu yang tinggal di daerah sekitar Buahbatu Bandung mungkin sudah tidak asing dengan studio ini. Beralamat di Jl. Situ Tarate No.3-9, Cijagra, Kota Bandung, studio musik ini banyak didatangi oleh berbagai kalangan. Mulai dari anak sekolah sampai Band sudah sering manggung. Buka dari jam 9 pagi sampai jam 10 malam, STAND Music Studio mempunyai alat musik yang cukup lengkap. Cocok untuk dijadikan tempat berlatih atau rehearsal sebelum melakukan pentas panggung.

Telepon: (022) 7315656
Instagram: –

ARU Studio

Satu lagi studio musik di Bandung yang sudah cukup populer adalah ARU Studio. Terletak di LLRE Martadinata St No.189, Bandung, studio ini cukup sering digunakan oleh para musisi profesional. Selain itu, ARU Studio pun memproduksi cukup banyak karya dari musisi Kota Bandung. Buka dari jam 10 pagi sampai dengan 10 malam, cukup panjang untuk menentukan waktu kapan kamu akan mencoba berlatih musik disana. Tapi harus ingat juga untuk booking terlebih dulu jadwal disana, karena biasanya waktu sewa studio di sana sudah ditempati penuh oleh para pemusik lainnya.

Telepon: (022) 7271177
Instagram: @arustudiobdg

Gimana Wargi Bandung, mau coba untuk latihan musik di tempat yang mana? Jangan lupa untuk pesan jadwal terlebih dulu ya. Selamat bermusik!